Menstruasi Tak Kunjung Usai? Awas, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

JABARNEWS | BANDUNG – Siklus menstruasi merupakan sebuah siklus bulanan yang dialami oleh wanita. Normalnya, mestruasi dialami wanita dalam siklus 28 hari yang dimilikinya.

Menstruasi terjadi pada wanita karena kondisi sel telur yang tidak dibuahi. Umumnya, menstruasi ini terjadi selama 3-5 hari. Namun, ada juga yang menyebabkan menstruasi lama.

Baca Juga:  Lima Sungai Terpanjang di Indonesia Yang Bisa Kalian Kunjungi Sebagai Tempat Wisata Bahari

Oleh sebab itu Penyebab Menstruasi Tak Kunjung Usai yakni:

Pertama. Pendarahan Abnormal – Pendarahan uterus yang abnormal bisa disebabkan karena ketidakseimbangan hormon dalam tubuh.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Hari Ini Aries, Taurus dan Gemini, Mimpi Menjengkelkan Mungkin Mengganggu Tidurmu Malam Ini

Pendarahan ini mengindikasikan siklus anovulasi, suatu kondisi ketika ovarium tidak menghasilkan telur namun terjadi pendarahan di rahim.

Kedua. Gangguan Pendarahan – Gangguan pendarahan biasanya terjadi pada anak perempuan selama masa pubertas mereka. Kondisi ini bisa terjadi karena tubuh kekurangan vitamin dan mineral.

Baca Juga:  Berikut Nama Aktor Dan Aktris Terkenal Pemeran Film Terminator Salvation

Ketiga. Penyakit Tiroid – Menstruasi berkepanjangan juga bisa terjadi akibat rendahnya kadar hormon tiroid dalam tubuh. Oleh karena itu kamu perlu berkonsultasi dengan dokter agar terhindar dari komplikasi lebih lanjut. (Red)