DPRD Kota Tebing Tinggi Kritik Matinya Lampu Penerangan di Lapangan Merdeka

Lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi. (Foto: Ahmad/JabarNews).

JABARNEWS | TEBING TINGGI – Ketua Komisi 1 DPRD Kota Tebing Tinggi, Anda Yasser mengkritik Pemko Tebing Tinggi yang melakukan pemadaman lampu taman di sekitar lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi.

“Pemadaman lampu taman sekitar lapangan merdeka dapat menjadi pemicu kecelakaan lalu lintas,” katanya, Minggu (21/8/2022).

Baca Juga:  Polisi Selidiki Penyebab Kebocoran Gas di PT Sorik Marapi Geothermas Power

Dijelaskannya, pemadaman lampu taman yang dilakukan Pemko Tebing Tinggi tanggal 19 Agustus lalu. Menjadi pemicu terjadinya laka lantas, seorang pengendara luka berat. Hal itu disebabkan jarak pandang terganggu akibat lampu penerangan jalan mati.

“Matinya lampu penerangan jalan di lapangan merdeka pemicu terjadi Kecelakaan lalu lintas, seorang pengendara luka berat, ini akibat jarak pandang pengendara terganggu,” papar politisi PKS.

Baca Juga:  Kunjungi Redaksi Jabar News, Rustandie Sosialisasi Rencana Maju Bupati Purwakarta

Kata Anda Yasser, selain pemicu kecelakaan, matinya lampu taman di lapangan merdeka dapat berimbas negatif, dimana muda-mudi dapat nongkrong membuat hal yang negatif dan dapat meningkatkan tindak kriminal.

Baca Juga:  Jenazah TKW Asal Subang Tanpa Busana Dijanjikan Akan Dipulangkan, Disnakertrans Tunggu Hasil Ini

“Positifnya dapat mencegah kerumunan karena Covid-19 masih ada, tapi negatifnya lebih besar, tindak kriminal dapat terjadi, kecelakaan lalu lintas, yang paling parah jadi tempat muda-mudi nongkrong sampai tengah malam karena lokasinya gelap,” ungkap dia.