Dosen ITB Sebut Selama Kepemimpinan Ridwan Kamil, Pembangunan dan Tata Ruang Tidak Ada Perubahan

Ridwan Kamil dianggap gagal menjadi wali kota Bandung atau Gubernur Jawa Barat dalam aspek pembangunan dan tata ruang */Humas Pemprov Jawa Barat/

JABARNEWS | BANDUNG-Pembangunan fisik yang kerap dilakukan Ridwan Kamil selama menjabat sebagai Wali Kota Bandung dan Gubernur Jawa Barat dikritik salah satu dosen dari Institut Teknologi Bandung (ITB).

Mohammad Jehansyah Siregar PhD, dosen ITB menilai, selama Ridwan Kamil menjabat sebagai Wali Kota Bandung atau Gubernur Jawa Barat tidak ada perubahan yang sangat berarti dalam pembangunan dan tata ruang di Kota Bandung dan kota – kota lainnya di Jawa Barat.

Baca Juga:  Konsumsi Ini Jika Nyeri Saat Menstruasi Datang Menghampiri

Pembangunan fisik dan elementer pun tidak terlihat selama Ridwan Kamil berkuasa di Kota Bandung atau di Jawa Barat.

“Contohnya, pembangunan Bandung Planning Gallery yang hingga saat ini pemanfaatannya belum optimal,” tutur Mohammad Jehansyah Siregar, Bandung, Sabtu, 7 Januari 2023.

Baca Juga:  Stok Beras Jabar Melimpah, Berharap Pemerintah Tidak Impor dari Negara Lain

Selain itu, Gubernur Jabar pun pernah membuat rusunawa di Sadang Serang dan Rusunawa Rancacili. Namun, tak berhasil malah mangkrak.

“Bahkan saya pernah menyampaikan jangan sampai Rusunawa Rancacili dijadikan tempat shooting film Pengabdi Setan 3, desain yang dibuat bagus namun mangkrak,” kata Mohammad Jehansyah Siregar.

Baca Juga:  Politisi Asal PAN, Herry Dermawan Berharap Ada Pengawasan Pasca Penarikan Obat Sirup