Benteng Sungai Jebol, Ratusan Rumah di Desa Suka Damai, Serdang Bedagai Terendam Banjir

Teka. Foto: Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya tinjau banjir naik motor trail. (istimewa).

Terpisah, Kepala Pelakdana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serdang Bedagai, Frits Ueki Prapanca Damanik mengatakan, banjir masih merendam belasan ribu rumah di sejumlah Kecamatan di Kabupaten Serdang Bedagai.

“Masih ada belasan ribu rumah terendam banjir di 7 Kecamatan, ketinggian air ber variabel, ” katanya.

Terkait banjir di Desa Suka Damai, Kecamatan Sei Bamban akibat jebolnya benteng sungai menyebabkan air masih ke pemukiman warga. BPBD sudah mendirikan posko darurat bagi korban banjir untuk mengungsi.

“Posko darurat dan bantuan sembako bagi warga yang mengungsi sudah tersedia, personel masih terus memantau banjir di sejumlah tempat, ” ungkap Frits Damanik. (mad).