Bupati Anne Ratna Mustika Minta Jajarannya Lakukan Ini Guna Hadapi Kemarau Ekstrem

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika saat mengisi workshop digital
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika saat mengisi workshop digital. (foto: instagram)

Permintaan orang nomor satu di Purwakarta itu untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kelangkaan air bagi lahan pertanian selama musim kemarau yang diperkirakan akan berkepanjangan dampak dari fenomena alam El Nino.

“Dampak buruk dari El Nino adalah terjadinya kekeringan yang berkepanjangan sehingga mengurangi ketersediaan air untuk pertanian. Kita punya puluhan embung yang bisa dioptimalkan mengantisipasi kelangkaan air pertanian tersebut,” kata Bupati Anne.

Baca Juga:  Peran BPBD Kabupaten Purwakarta Dibutuhkan untuk Antisipasi Bencana Alam

Data dari Dinas Pangan Dan Pertanian (Dispangtan) Purwakarta menyebutkan, salah satu kabupaten penghasil manggis terbaik nasional itu memilki sebanyak 33 embung.

Baca Juga:  Hari Keluarga Nasional, Ambu Anne Ajak Semua Pihak Berperan Aktif Turunkan Angka Stunting

Embung-embung itu tersebar di 30 desa di sepuluh kecamatan meliputi Kecamatan Bojong, Darangdan, Wanayasa, Kiarapedes, Pondoksalam, Plered, Maniis, Pasawahan, Cibatu dan Kecamatan Campaka.

Baca Juga:  Upacara Puncak Hari Bhayangkara ke 76 di Polres Purwakarta Berlangsung Virtual, Begini Pesan Ambu Anne

“Secara umum semua embung itu berfungsi sangat baik sebagai penampung air. Selama musim kemarau yang berat dampak El Nino nanti, embung-embung itu bisa dimanfatkan petani sebagai sumber air pertanian,” kata Bupati Anne.