Duh! Tiga Kecamatan di Cianjur Diserang Tikus Sawah, Petani Padi Khawatir Gagal Panen

Seorang petani di Cianjur melakukan pengendalian hama tikus dengan bakar racun bersumbu. (Foto: Mul/JabarNews).

JABARNEWS | CIANJUR – Para petani resah munculnya segerombolan hama tikus menyerang tanaman padi saat ini kian merebak turun ke hektaran lahan sawah.

Bahkan, informasi diterima hewan pengerat tersebut menyerang tanaman padi baru berusia 30 hari. Hal itu sontak membuat para petani khawatir, karena akan mempengaruhi hasil panen.

Baca Juga:  Ratusan Anggota Polres Cianjur Ikuti Tes Urine

Kepala UPTD PP Cikalongkulon, Eros Rostini mengingatkan, kepada para petani agar tidak sungkan untuk mengadukan keluhan kepada petugas Balai Penyuluh Pertanian (BPP) yang ada di masing masing wilayah. Terutama di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Karangtengah, Mande dan Cikalongkulon.

Baca Juga:  Warga di Kampung Bebas Narkoba Sukatani Wajib Tes Urine Sebelum Nikah

“Betul kang, kini hama tikus kian merebak di sejumlah daerah termasuk tiga kecamatan,” katanya, Rabu (1/6/2022).

Namun, terang Eros, pihaknya telah berupaya mengendalikan hama tikus tersebut dengan memberikan bantuan racun tikus melalui Petugas Pengganggu Organisme Tanaman (POPT).

Baca Juga:  Duh! PMI Cianjur Krisis Stok Darah Berbagai Golongan