Herman Suherman: Daftar Penerima Bantuan Korban Gempa Cianjur Sudah Bisa Dilihat di Balai Desa

Bupati Cianjur
Bupati Cianjur Herman Suherman. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | CIANJUR – Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan bahwa data penerima bantuan korban gempa sudah terpampang dan dapat dilihat di balai desa dan posko pengungsian.

“Silahkan untuk memastikan dapat melihat di daftar yang terpasang di balai desa atau posko pengungsian, kalau belum terdaftar dapat melaporkan diri ke aparat desa atau dinas penghubung,” kata Herman di Cianjur Jumat (3/2/2023).

Baca Juga:  Edwin Senjaya Berikan Tausiah Kepada Warga Pungkur

Warga yang belum masuk atau tercantum dalam daftar penerima bantuan perbaikan rumah dari pemerintah pusat, akan diberikan formulir yang harus diisi sesuai dengan kondisi terakhir rumah, termasuk yang menyanggah kerusakan yang awalnya sedang menjadi berat atau ringan menjadi sedang.

Baca Juga:  Jadwal Film yang Tayang di Bioskop Kota Bandung Hari ini

Herman menjamin seluruh warga korban gempa akan mendapatkan bantuan dari pemerintah sesuai dengan kerusakan rumahnya, bagi mereka yang belum terdaftar dan menyanggah kerusakan akan di masukan dalam penerima bantuan tahap 4.

Baca Juga:  Herman Suherman Pastikan Umat Kristiani Bisa Beribadah di Gereja

“Saya menjamin semua warga yang terdampak akan mendapat bantuan sesuai kerusakan rumah. Untuk perbaikan rumah ringan dan sedang dapat dilakukan sendiri, kalau yang rusak berat bisa melalui pihak ketiga, TNI atau mandiri,” jelasnya.