Iwan Bule Nyatakan Siap Maju di Pilgub Jabar, Nama Desi Ratnasari Disinggung

PSSI
Mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Foto: PSSI).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Mantan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan angkat bicara terkait adanya respon dari masyarakat yang ingin dirinya maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat.

Pria yang akra disapa Iwan Bule ini mengatakan bahwa hal tersebut yang mendorong dirinya untuk maju di Pilgub Jabar nanti.

Baca Juga:  Barang Impor Ilegal Senilai Rp9,3 Miliar Dimusnahkan Kemendag

“Saya sudah selesai jadi Ketua Umum PSSI. Saya tak maju lagi karena ada alasannya. Karena ada keinginan masyarakat yang meminta saya maju,” kata Iwan Buke di Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (26/2/2023).

Baca Juga:  Saan Mustofa Siap Maju Pilgub Jabar 2024, Karena Dorongan Ini

“Parpol ada beberapa yang telah sambangi atau silaturahmi. Tapi nanti ya, pasangannya siapa saja bisa. Kemarin dengan Teh Desi (Ratnasari) di Bandung sudah ketemu. Teh Desi orang baik dan pintar,” tambahnya.

Baca Juga:  Penyaluran BPUM Di BRI Sei Rampah Sergai Langgar Protokol Kesehatan

Iwan Bule mengungkapkan, selama ini tak pernah menginginkan posisi atau jabatan apapun. Jika diminta dan didorong untuk maju di Pilgub Jabar dirinya pun bersedia.