Jelang Ramadan, Saatnya Untuk Berbagi 

JABARNEWS | MAJALENGKA – Sedikitnya 1.500 paket sembako dibagikan kepada para jemaah pengajian yang rutin dilaksanakan di kediaman almarhum H. Ade Firdaus (mantan anggota DPR RI Fraksi PAN) di Jombol, Desa/Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka. Giat bagi-bagi sembako itu sebetulnya merupakan kegiatan yang lumrah dan rutin dilakukan, sepekan sebelum menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan.

‎Menanggapi hal tersebut, putra dari keluarga H. Ade Firdaus, yang kini menjabat sebagai Ketua DPD PAN Kabupaten Majalengka, H. Rona Firmansyah, mengatakan, bagi-bagi sembako tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh pihak keluarga. Hal itu telah dilakukannya selama puluhan tahun.

Baca Juga:  Nelayan di Nias Utara Dilaporkan Hilang saat Mencari Ikan di Laut

“Jadi ini semacam tradisi, kita berbagi dengan sesama. Dengan jemaah pengajian, dengan anak-anak yatim dan orang tua jompo. Tidak ada kepentingan politik, karena ini memang sudah giat rutin. Keluarga kami mencoba konsisten. Itu juga amanah almarhum,” ungkapnya, Rabu (9/5).

Baca Juga:  Dishub Jabar Siapkan Tiga Strategi Hadapi Mudik Lebaran 2022

Rona menambahkan, giat pengajian menjelang Ramadan, diharapkan menjadi pemicu bagi tokoh masyarakat lainnya, untuk melakukan hal yang sama, yakni berbagi dengan sesama. Pihaknya berharap kegiatan ini bisa bersifat sosial dan mampu menciptakan pembangkit rejeki.

‎”Mari berlomba-lomba dalam hal kebaikan, yang senang pasti akan mendoakan. Sementara yang punya kelebihan kekayaan materi dituntut untuk bisa berbagi,” ungkapnya.

Baca Juga:  Pancaroba Tidak Berdampak Buruk Bagi Balita di Kecamatan Plered

Sementara itu salah seorang penerima sembako, Hadijah (39), mengucapkan rasa terima kasihnya. Sembako yang ia terima akan cukup membantu persiapannya menghadapi munggahan bulan Romadhon.

“Tahun-tahun kemarin juga sama, ada bagi-bagi sembako‎. Membuat kami gembira dan semangat menghadapi munggahan.” ungkapnya. (Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat