Kabupaten Sukabumi Catat Penambahan Pasien Positif Covid-19 Meninggal Dunia

JABARNEWS | BANDUNG – Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat menyebutkan tambahan pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia sebanyak tiga orang pada Sabtu (31/10). Salah satunya adalah tenaga kesehatan (nakes).

Dari hasil pemeriksaan medis, selain terinfeksi Covid-19, pasien yang meninggal dunia tersebut juga mengidap penyakit penyerta lainnya atau komorbid seperti sakit paru-paru, diabetes melitus dan lain-lain.

Baca Juga:  KUMHAM Berbagi, Lapas Purwakarta Sebar Paket Sembako untuk Masyarakat

Selain itu, sesuai aturan proses pemulasaraan jenzaah hingga pemakaman ketiga pasien tersebut sesuai protokol kesehatan dan pihak keluarga sudah diberikan pemahaman terlebih dahulu.

Baca Juga:  Tim Cobra & Sat Narkoba Polres Purwakarta Tangkap Pasutri Kedapatan Miliki Sabu

Dengan bertambahnya tiga pasien Covid-19 yang meninggal dunia, hingga saat ini totalnya menjadi sembilan orang dan diharapkan tidak ada lagi yang meninggal akibat virus yang pertama kali merebak di Wuhan, China tersebut.

Hingga Sabtu ini, kasus warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi bertambah sembilan orang, sehingga totalnya menjadi 538 orang.

Baca Juga:  Polisi Ungkap Identitas Mayat Perempuan Berdaster di Tasikmalaya, Ternyata...

Dari jumlah tersebut 463 orang sudah dinyatakan sembuh, 47 pasien jalani isolasi di rumah sakit rujukan, 19 pasien melakukan isolasi mandiri dan sembilan pasien meninggal dunia. ( Red)