Daerah

Korbannya Bernyali Tinggi, Dua Jambret Hp di Tasikmalaya Berakhir di Polisi

×

Korbannya Bernyali Tinggi, Dua Jambret Hp di Tasikmalaya Berakhir di Polisi

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi kasus pencurian HP. (foto: ilustrasi)

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Korban dan warga berhasil menangkap dua orang pelaku jamret HP di Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya.

Berdasarkan keterangan dari pihak kepolisian, peristiwa pejambretan tersebut terjadi di Jalan Paozan, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Selasa (31/5/2022).

Baca Juga:  Soal Pengoperasian Bandara Wiriadinata Tasikmalaya, Muhammad Yusuf Surati Tiga Maskapai

Saat itu, korban bernama Wido Ady (23) tengah menelepon sambil mengendarai motor honda beat. Kemudian ada motor yang membuntutinya saat melintasi jalan tersebut.

Baca Juga:  Kasus Covid-19 di Kota Bandung Alami Penurunan, Wali Kota Sampaikan Hal Ini

Benar saja, kecurigaan Wido, dia dibuntuti oleh pelaku jambret yang berinisial IB (23) dan MR (26) warga Cigeureung Kecamatan Cipedes.

“Setelah membuntuti lalu memberhentikan motor dengan memotong jalur motor korban. Mereka menyikut dan memaksa korban untuk menyerahkan hapenya yang diselipkan di helm sebelah kiri,” kata Kapolsek Indihiang AKP H. Iwan.

Baca Juga:  Enam Pelaku Pencurian di Perkebunan Kelapa Sawit PTPN IV Simalungun Ditangkap
Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan