Parah! Puluhan Calon Jamaah Umrah Ditipu Travel, Berangkat Hanya Sampai Terminal Garut

Ilustrasi ibadah umrah. (Foto: AFP)

JABARNEWS | GARUT – Sebanyak 22 calon jamaah umrah asal Kabupaten Garut gagal berangkat ke Tanah Suci setelah ditipu pihak travel.

Parahnya lagi, para calon jamaah Umrah itu hanya berangkat sampai Terminal Garut.

Baca Juga:  Terlibat Perselisihan Dengan Riko, Ini Penjelasan Ardi

Para calon jamaah umroh yang gagal berangkat itu berasal dari Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut. Padahal mereka telah mengemasi pakaian hingga barang keperluan di Tanah Suci.

Baca Juga:  Rumah Warga di Cikadu Cianjur Dilalap Api, Kerugian Ditaksir Puluhan Juta

Para korban hanya diberangkatkan sampai Terminal Garut menggunakan bus. Akan tetapi, seluruh tas jamaah kembali diturunkan dari bus karena pihak travel menyatakan gagal berangkat.

Baca Juga:  Usai Kedatangan Lesti Kejora, Mawar De Jongh dan Raffi Ahmad, Penjualan D'Fashion Naik 80 Persen

Polisi telah menerima sejumlah laporan dari para korban. Mereka yang gagal berangkat merasa tertipu travel umrah karena telah membohonginya.