Pasca Pemungutan Suara, Kapolres Purwakarta Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Kapolres Purwakarta
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain. (Foto: Gin/JabarNews).

Bagi para calon anggota legislatif (caleg), Edwar mengimbau agar bisa menerima keputusan dan pilihan rakyat ketika KPU mengumumkan hasil resmi dari Pemilu 2024.

“Rekapitulasi secara berjenjang masih berproses mulai dari TPS, Desa, Kecamatan, Kabupaten, hingga provinsi. Jadi mari kita bersabar,” ucapnya.

Baca Juga:  734 KPM di Gekbrong Cianjur Terima Bantuan, Polisi Beri Pesan Ini

Kapolres berharap setiap pihak harus menerima dengan lapang dada hasil dari pilihan rakyat.

“Kalau memang ada rasa tidak puas atau sebagainya, kita ada Bawaslu. Bisa laporkan rasa tidak puas tersebut disertai dengan bukti-bukti. Apapun hasilnya, itulah pilihan masyarakat dan kita harus hormati,” kata Edwar.

Baca Juga:  Tragis, Lima Anak Di Bogor Tewas Tenggelam Di Kubangan Bekas Galian

Dalam mendukung terciptanya keamanan di Pemilu 2024, Kapolres mengimbau masyarakat harus dapat menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dengan mengedepankan tenggang rasa dan toleransi.

Baca Juga:  Inilah Kuliner Khas Purwakarta yang Enak, Murah dan Memuaskan