Polres Purwakarta Lakukan Pengamanan Aksi Protes Warga Soal Tempat Ibadah Jemaat GKPB

Polres Purwakarta
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain saat memimpin pengamanan aksi warga terkait tempat Ibadah Jemaat GKPB di eks TK Pelangi di Taman Pahlawan, Kelurahan Purwamekar, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Polres Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Puluhan Personil Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat diterjunkan dalam pengamanan aksi unjuk rasa penolakan warga terkait tempat Ibadah Jemaat GKPB yang berada di eks TK Pelangi di Taman Pahlawan, Kelurahan Purwamekar, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, pada Minggu, 9 Juli 2023.

Baca Juga:  Diterjang Longsor, Jalan Desa di Purwakarta Nyaris Putus

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain mengatakan untuk menjaga kondisi aman dan kondusif, Polres Purwakarta menurunkan sebanyak 57 personel untuk mengawal aksi dengan humanis.

“Pengamanan antisipasi gangguan Kamtibmas kegiatan masyarakat merupakan salah satu pelayanan Polri terhadap masyarakat yang dilaksanakan secara humanis namun tetap tegas agar tidak mengganggu kepentingan masyarakat lainnya serta ketertiban umum,” ucap pria yang akrab disapa Edwar itu.

Baca Juga:  Kyai di Banyuwangi Diserang Orang Tak Dikenal, Alami Luka di Pinggang dan Dagu

Untuk itu, sambung dia, seluruh personel pengamanan selalu melaksanakan tugas sesuai SOP, Humanis, kedepankan komunikasi namun harus tegas apabila kegiatan sudah mengganggu ketertiban umum.

Baca Juga:  Sembilan Korban Longsor Tapanuli Selatan Ditemukan, Empat Orang Masih Dicari

“Laksanakan tugas sesuai SOP, humanis namun harus tegas apabila aksi tersebut sudah mengganggu ketertiban umum,” ungkapnya.