Ratusa Jamaah Haji Asal Purwakarta Mulai Tiba Ditahan Air, Kemenag: Semua Kumplit

Haji
Ilustrasi jamaah haji. (Foto: Detik).

JABARNEWS | BANDUNG – Jamaah Haji asal Kabupaten Purwakarta mulai tiba di tahan air, dan berkumpul di Masjid Tajug Gede.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Purwakarta, H Sopian mengatakan, jumlah jemaah haji kloter 35 pulang dalam kondisi lengkap.

Mereka dibawa dari Asrama Haji Debarkasi Bekasi ke Purwakarta, menggunakan sembilan bus.

“Kepulangan pada kloter 35, sama dengan (jumlah jemaah) keberangkatan, yakni 346 orang, pulang dengan lengkap, sehat semua, tiba di Kabupaten Purwakarta,” tutur Sopian.

Saat jemaah haji kloter 35 sampai di Kabupaten Purwakarta, Sopian mengatakan, jemaah haji bisa langsung pulang ke rumah bersama keluarga penjemput dan diantarkan menggunakan mobil dinas milik Pemkab Purwakarta.