Rekonstruksi Pembunuhan Siswi SMP di Tasikmalaya Bikin Menohok, Pelaku Santai dan Tersenyum

Polres Tasikmalaya
Proses rekonstruksi ulang pembunuhan siswi SMP asal Culamega, Kabupaten Tasikmalaya. (Foto: Kapol.id).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Rekonstruksi kasus pembunuhan siswi SMP asal Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya menjadi sorotan publik.

Rekonstruksi tersebut dilakukan oleh Polres Tasikmalaya pada Senin (9/1/2023), dengan dihadiri oleh keluarga dan beberapa tetangga korban.

Baca Juga:  Ada Lansia Tinggal Di Kandang Kambing, Oleh Soleh : Pemerintah Lalai

Peristiwa pembunuhan siswi atas nama Pini (13) sendiri terjadi pada 30 November 2022 di rumah nenek sang korban yang berada di Kampung Beor, Desa Cipicung, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga:  Jelang Perayaan Idul Fitri, Ema Sumarna Pastikan Situasi Kota Bandung Kondusif

Adapun pelakunya adalah kakek tiri korban yang setiap hari memang tinggal serumah. Saat memeragakan adegan demi adegan, pelaku yang berinisial M tampak santai.

Baca Juga:  Tak Terlalu Berharap, Ridwan Kamil Masih Pertimbangkan Gabung Golkar

Dia menggambarkan kronologis sejak keberangkatannya ke sawah pada pagi hari bersama istrinya (nenek korban), kemudian menyelang pulang lebih dulu ke rumah untuk menghabisi korban.