Tak Hanya Laporkan Dugaan Pemotongan Dana Layanan Kesehatan, Dokter Dian: Ada Permasalahan Lain Juga

Puskesmas Plered didera kasus dugaan pemotongan dana layanan kesehatan. (foto: istimewa)

Dalam jumpa pers bersama wartawan, dokter Dian menegaskan apa yang dilaporkannya demi memperbaiki birokrasi dan layanan kepada masyarakat.

Ia juga membantah laporan kasus dugaan pemotongan dana layanan kesehatan di Puskesmas Plered tersebut bernuansa politis.

Baca Juga:  Hadapi Masalah Hukum Lain dengan Mantan Suaminya, Valencya Dikawal 11 Pengacara

Tak hanya itu, dokter Dian pun mengaku sadar apa yang dilakukannya bukan tanpa resiko. Bahkan usai melaporkan permasalahan yang dialaminya tersebut, dokter Dian mengaku langsung dipanggil pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Enam Santriwati yang Hanyut di Sungai Parsariran Tapanuli Selatan Ditemukan Tewas

Namun demikian, ia menyatakan menyerahkan semua proses hukum kepada penyidik Kejaksaan Negeri Purwakarta.

“Untuk lebih jelasnya, rekan-rekan (wartawan) bisa tanyakan kepada pihak Kejati,” tandasnya.

Baca Juga:  Ansor: BIJB Kertajati Harus Hidupkan Ekonomi Masyarakat