Tega! Wanita Paruh Baya Ditemukan Tergeletak di Empang Bogor, Diduga Dibuang Keluarganya

Wanita Paruh Baya Ditemukan Tergeletak di Empang Bogor, Diduga Dibuang Keluarganya. (Foto: Istimewa).

Usai mendapat laporan warga, tim dari Polsek Bogor Selatan ke lokasi untuk menjemput dan membawa wanita tersebut ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bogor. “Ya, wanita itu sudah dibawa ke Dinsos Kota Bogor,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial pada Dinas Sosial Kota Bogor Dimas Tiko menyampaikan bahwa pihaknya langsung menindaklanjuti apa yang sudah dilakukan oleh teman-teman dari Polsek Bogor Selatan dengan melakukan assesment dasar.

Baca Juga:  Mantan Ketua PARFI Gatot Brajamusti Meninggal Dunia

“Tadi kita langsung bersama KSM dan Satgas melakukan assesment dasar. Dari assesment dasar ini memang agak sulit untuk diajak komunikasi, kemudian penglihatannya agak kabur, api kita tetap tabayun, kita tetap ikhtiar,” kata Dimas dikutip JabarNews.com dari Bogordailynet.

Baca Juga:  Harga Tempe di Kota Bogor Mulai Naik, Dedie Rachim Bilang Begini

Setelah dilakukan assesment, wanita malang itu di rujuk ke Rumah Sakit Marzuki Mahdi (RSMM) Bogor untuk mendapat pelayanan kesehatan dan juga untuk diidentifikasi lebih lanjut.

Baca Juga:  BPJS dan Kemendagri Dorong Kesejahteraan Masyarakat Desa di Jawa Barat

“Nantinya selama proses berlangsung, kita lihat kondisinya seperti apa. Karena kalau dilihat tadi kasihan kondisinya lemas, tapi kalau sudah di sana (rumah sakit) akan mendapat fasilitas kesehatan sesuai SOP yang berlaku,” jelasnya.