Waduh! Jembatan Bambu Penghubung Desa di Sukabumi Ambruk, Enam Orang Terluka

Ilustrasi jembatan bambu. (Foto: Kompas.com).

JABARNEWS | SUKABUMI – Sebanyak enam dari sembilan orang yang terdiri ibu-ibu dan anak-anak mengalami luka setelah terjatuh akibat ambruknya jembatan bambu Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi pada Senin (25/7/2022).

Diketahui, jembatan bambu yang ambruk itu merupakan akses penghubung warga Desa Cibunarjaya, Kecamatan Ciambar dengan Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga:  Motor Tabrak Truk Parkir di Tapanuli Utara, Tiga Orang Tewas

Dari informasi yang dierima dari Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Parungkuda Mochamad Ramdan, jembatan bambu itu berada di Kampung Bojongkokosan RT 02/06, Desa Bojongkokosan. Jembatan bambu itu panjangnya kurang lebih 2 meter dan dibawah Jembatan terdapat saluran air.

Baca Juga:  Ratusan Warga Terisolir Akibat Jembatan Penghubung Dua Dusun di Ciamis Ambruk

Dia mengatakan, insiden ambruknya Jembatan bambu itu terjadi pada pukul 10.15 WIB. Saat itu ada 9 orang yang terdiri dari para ibu dan anaknya dalam perjalanan pulang dari sekolah.

Baca Juga:  Ridwan Kamil: Masjid Aljabar Rampung 2020

Mereka melewati Jembatan tersebut secara bersama-sama sehingga Jembatan bambu tersebut roboh.