Walah! Diduga Gagal Nikah, Remaja Perempuan di Tasikmalaya Nekat Panjat Sutet

Proses evakuasi remaja naik sutet karena gagal nikah di Kota Tasikmalaya. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Seorang remaja perempuan berinisial T (16) di Kota Tasikmalaya nekat ingin mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri dikarenakan masalah asmara.

Perempuan itu nekat memanjat Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (Sutet) PLN di area pesawahan Kampung Sidumara, Kelurahan Karikil, Mangkubumi, Kota Tasikmalaya pada Selasa (27/9/2022).

Baca Juga:  Ini Motif Penganiayaan Sopir Angkutan Umum hingga Tewas di Pasar Pancasila Tasikmalaya

Aksi tersebut diduga dipicu karena gagal dinikahi kekasihnya. Beruntung, perempuan itu berhasil diselamatkan petugas gabungan.

Subkordinator Penanganan Bencana BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya Erik Yowanda mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan terkait ada perempuan yang hendak bunuh diri di tiang Sutet sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca Juga:  Soal Pembatasan Waktu Istirahat Pemudik di Rest Area, Begini Skema Polda Jabar

Lebih lanjut, Erik menyebutkan bahwa perempuan itu sempat mengamuk di tiang sutet saat hendak diselamatkan.