Camat Jatiluhur Cepat Respon Keluhan warga

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pentingnya aparatur di daerah, dalam hal ini Camat untuk mengoptimalkan peran kecamatan dalam pelayanan publik. Seperti Camat Jatiluhur, H.Asep Supriatna yang selalu merespon cepat keluhan warganya.

Hal tersebut disampaikannya Penjabat (Pj) Bupati Purwakarta, Mohammad Taufiq Budi Santoso, usai lakukan kunjungan kerjanya ke Kecamatan Jatiluhur, Senin (8/5/2018). “Dinilai dari berbagai aspek seperti penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan termasuk partisipasi masyarakat yang ada di kecamatan Jatiluhur sangat baik,” ujar Taufiq.

Baca Juga:  Pejabat Bisa Dipidana karena Kasus Kecelakaan Akibat Jalan Rusak, Ini Pasalnya

Lanjut Taufiq, pada kesempatan itu juga mengharapkan ini bisa menjadi contoh bagi kecamatan-kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Purwakarta. Sehingga memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya di tingkat kecamatan.

Baca Juga:  Pertamina Tegaskan Beli Gas 3 Kg Belum Akan Diberlakukan Dalam Waktu Dekat

“Saya fikir banyak program-program yang digagaskan camat Jatiluhur cukup bagus dan patut dicontoh Kecamatan lain. Saya akan minta ke Pak Camat Jatiluhur untuk sosialisasikan dan ekspos program yang berhasil di Kecamatan Jatiluhur ini,” sebutnya.

Menangkap hal itu, Camat Jatiluhur, H.Asep Supriatna mengatakan, saya cuma menyampaikan permasalahan yang dihadapi Kecamatan Jatiluhur serta program-program yang telah diterapkan di Kecamatan Jatiluhur.

Baca Juga:  Ini Langkah Erick Thohir Perangi Mafia Bola

“Saya merasa dibanding kecamatan lain juga sama, dari segi kompleksitas masalah bisa jadi berbeda-beda. Intinya sih saya cuma mengerjakan yang saya bisa, dan terus berkoordinasi dengan Muspika serta pemerintah daerah guna sinkronkan program yang ada,” pungkasnya. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat