Persib Dipenalti, Gomez Sebut Tak Apa-apa

JABARNEWS | BANDUNG – Persib Bandung nampaknya harus mengakui jika tuan rumah Madura United memang lebih unggul. Hal itu setelah Madura berhasil menundukkan skuat Maung Bandung dengan skor 2-1.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (4/5/2018) tersebut dua gol Madura diborong oleh Fabiano Beltrame masing-masing menit 31 melalui titik penalti dan menit 81. Sedangkan gol tunggal Persib dicatat oleh Jonathan Bauman pada menit 89.

Pelatih persib Bandung, Mario Gomez menilai penalti yang diberikan wasit Agus Fauzan Arifin seharusnya tidak ada. Karena dia menilai apa yang dilakukan kipernya M.Natshir bukanlah sebuah pelanggaran.

Baca Juga:  Dua Pemain Persib Terluka Usai Bus yang Ditumpangi Dilempari Batu

“Dua kali saya mengalami seperti ini, sebelumnya saat kita melawan Arema FC dan sekarang disini (Madura-red). Kita tidak bisa bertanding seperti ini. Mungkin kita bisa melihat tayangan ulang di televisi, tapi menurut saya itu tidak penalti,” ujar Gomez usai pertandingan.

Gomez mengatakan dalam setiap pertandingan yang dilakoni skuat Maung Bandung, wasit terlihat berpihak terhadap tuan rumah. Dia yakin tidak akan ada yang bisa menjelaskan kepadanya mengani hal itu.

Gomez tak memungkiri jika gol kedua Madura yang dibuat Fabiano merupakan gol yang sangat indah. Tertinggal dua gol, pasukannya justru banyak membuang peluang di babak kedua.

Baca Juga:  Kondisi Kambuaya Mulai Membaik Setelah Dikabarkan Cidera

“Kita bisa mengimbangi setiap lawan yang kita hadapi. Tapi soal wasit, kita tidak bisa melawannya. Seharusnya kita mendapatkan penalti tapi tidak apa-apa, wasit juga manusia,” tegasnya.

Gomez pun tak menampik jika absennya Ezechiel N’Douassel di pertandingan itu mempengaruhi permain skuat Maung Bandung. Disebutkannya, Maung Bandung tertekan di babak pertama. Pada 25 menit awal pertandingan mereka bisa mengurung pertahanan Persib.

“Tentu berpengaruh, tapi kita harusnya mendapatkan penalti. Ketika kita kalah 1-0 kita sering membuang peluang, seharusnya kita bisa menyamakan kedudukan. Mungkin akan berbeda jika kita bisa menyamakan kedudukan saat itu,” tegasnya.

Baca Juga:  Luis Milla Berikan Pola Latihan Yang Berbeda

Main di Madura, Persib pun harus menjalaninya dengan kondisi cuaca sangat panas. Gomez menyebutkan jika dirinya sudah tahu cuaca seperti ini tidak normal bagi timnya. Bandung cuacanya sangat berbeda.

“Tapi saya yakin pemain Madura juga mengalami hal yang serupa, kepanasan. Saya tahu mereka selalu bermain disini, tapi mungkin mereka juga menderita karena cuaca panas disini. Tapi It’s OK,” pungkasnya. (Ati)

Jabarnews | Berita Jawa Barat