Hindari Beberapa Hal Ini Ketika Sedang Berjerawat

JABARNEWS | BANDUNG – Pada umumnya, Kulit yang berjerawat akan menjadi lebih sensitif terhadap berbagai macam hal. Jerawat dapat muncul karena minyak alami kulit yang terjebak dan tertutup oleh kotoran, sel-sel kulit mati, dan produk-produk yang bisa menyumbat pori-pori. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang harus anda perhatikan agar tidak memperburuk kondisi kulit yang sedang berjerawat dan berikut di bawah ini adalah beberapa hal yang sebaiknya anda hindari saat berjerawat, diantaranya:

– Menggunakan Makeup Yang Tebal

Ketika sedang berjerawat, banyak orang memilih untuk menutupi jerawat dengan memakai makeup tebal. Namun, pemakaian foundation dan makeup yang tebal justru dapat berpotensi menimbulkan breakout dan tertutupnya pori-pori yang nantinya akan mengakibatkan munculnya jerawat. Ada beberapa kandungan dalam foundation yang bisa menyumbat pori-pori, kurangi dulu pemakaiannya, atau jikapun harus digunakan, pastikan untuk membersihkan makeup dengan baik.

Baca Juga:  Banyak Menyebar di Beberapa Negara, Begini Cara Mencegah Hepatitis pada Anak

– Berkaca Dan Menyentuh Jerawat

Mengapa harus menghindari berkaca ketika sedang berjerawat? Secara alamiah, ketika kita berkaca dan melihat ada jerawat di wajah, tanpa sadar ada tendensi untuk menyentuh bahkan memencet jerawat. Menyentuh jerawat dapat memperburuk jerawat, membuat bakteria jerawat kita meluas ke area lain, dan bahkan meninggalkan bekas atau luka yang sulit hilang.

– Mengabaikan Kebersihan Barang-Barang Di Sekitar

Lalai memperhatikan kebersihan barang-barang di sekitar kita adalah salah satu kebiasaan yang perlu anda hindari, terlebih lagi jika barang tersebut bersentuhan langsung dengan wajah anda. Contohnya seprai tidur dan layar handphone. Seprai yang kotor dan jarang dicuci dapat menimbulkan jerawat baru di wajah. Begitu juga dengan layar handphone, ketika kita menerima telepon, wajah kita akan bersentuhan dengan layar handphone yang dipegang dengan jari kita yang juga tidak terjamin kebersihannya. Bisa jadi sehabis memegang uang, atau memegang pegangan tangga atau pintu di tempat umum, kita langsung menggunakan handphone. Dapat anda bayangkan betapa banyak bakteri dan juga kuman yang mungkin ada di layar handphone anda. Setidaknya, ganti seprai dan sarung bantal setidaknya 1-2 minggu sekali, dan rutin bersihkan layar handphone dengan tisu basah.

Baca Juga:  Sempat Dikabarkan Berhenti Layani Penumpang, Bus DAMRI Tetap Beroperasi di Tiga Rute Ini

– Stres Dan Begadang

Ketika stres dan kurang tidur, maka produksi hormon kortisol pun akan semakin meningkat. Hormon kortisol ini dapat menyebabkan produksi minyak meningkat sehingga menimbulkan jerawat. Tak hanya itu, dampak kurang tidur dapat merusak dan mengganggu regenerasi sel kulit.

Baca Juga:  BMKG Prakirakan Hujan Disertai Petir di Bandung dan Beberapa Wilayah Ini

– Malas Membersihkan Muka

Malas membersihkan muka menjadi pantangan pertama dan jika sampai “absen”, maka tumpukan debu dan minyak berlebih di muka akan menyumbat dan betah di dalam pori-pori. Hal ini yang jadi kerap jadi penyebab jerawat dan memperburuk kondisi jerawat yang sudah muncul di wajah. Jika kamu memiliki jerawat, coba terapkan metode double cleansing di malam hari, dan pilih cleanser yang formulanya bersahabat untuk kulit berjerawat.

Itulah tadi beberapa hal yang sebaiknya anda hi dari ketika anda sedang berjerawat. Semoga info di atas dapat bermanfaat bagi anda. (Fin)

Sumber berita ini diambil dari vemale.com

Jabarnews | Berita Jawa Barat