Misteri Sosok ‘Kakak Asuh’ Bengiki Ferdy Sambo, Ini Menurut Mabes Polri

Irjen Ferdy Sambo saat menjalani sidang kode etik. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ JAKARTA – Di tengah pengusutan kasus pembunuhan Brigadir J oleh Tim Khusus (Timsus) Mabes Polri, muncul isu sosok Kakak Asuh yang diduga membekini Ferdy Sambo sebagai otak dalam kasus tersebut.

Baca Juga:  Berenang Sambil menikmati Keindahan Tempat Wisata Curug Bangkong

Keberadaan ‘Kakak Asuh’ ini disebut-sebut dapat mempengaruhi proses pengusutan kasus Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Diketahui, istilah “Kakak Asuh” sangat kental dengan institusi kepolisian, baik bagi yang masih mengenyam pendidikan maupun mereka yang sudah berpangkat perwira.

Baca Juga:  Duarrrr ... Bom Meledak Di Kos-kossan

Istilah “Kakak Asuh” ini biasanya disematkan kepada anggota kepolisian yang tingkat maupun jabatannya lebih tinggi.

Menanggapi isu adanya sosok ‘Kakak Asuh’ yang membekingi Ferdy Sambo ini, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menegaskan bahwa hal tersebut hanyalah sebatas dugaan semata.

Baca Juga:  Liverpool vs Atletico Madrid: Oblak Hempaskan Adrian

“Terkait kakak asuh, adik asuh, itu kembali lagi hanya dugaan,” kata Irjen Dedi dalam konferensi pers, Jumat (23/9).