Waaaw…Telkom Bagi-bagi Hadiah Pada Pelanggan Indihome

JABARNEWS | BANDUNG – PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom), kembali membagikan hadiah untuk pelanggan setianya dalam rangka promo Indihome Paket Imlek. Pada 8 Mei 2018, Telkom telah mengadakan pengundian hadiah yang serempak dilakukan di tujuh lokasi regional Telkom yaitu Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Balikpapan, dan Makassar.

Pada pengundian tahap ini, Telkom membagikan sebanyak 11 sepeda motor secara nasional untuk para pemenang program promo ini. Dari hasil pengundian program Imlek untuk area Jawa Barat, kedua pemenang berasal dari pelanggan indihome area Bandung.

Penyerahan hadiah motor bagi kedua pemenang program Indihome Imlek dilaksanakan pada tanggal 4 Juli 2018 yang bertempat di Plasa Grapari Telkom Group Lembong, Bandung. Penyerahan hadiah langsung dilakukan oleh Deputy General Manager Telkom Witel Bandung, Linson Parlindungan.

Baca Juga:  DPUBPM Purwakarta: Tahun Ini Anggaran Infrastruktur Masih Tersedia

Deputy GM Telkom Witel Bandung, Linson Parlindungan menjelaskan bahwa program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Telkom kepada pelanggan IndiHome sekaligus upaya meningkatkan penetrasi internet di Indonesia dan digital experience untuk mendukung impelementasi digital lifestyle keluarga Indonesia.

Terbukti, hingga saat ini pengguna IndiHome semakin bertambah dengan lebih dari 400 ribu pelanggan baru di area Jawa Barat (TREG III) berkat adanya promo ini.

Baca Juga:  Tugas Segera Berakhir, Penjabat Bupati Purwakarta Pamit

“Melalui program promo IndiHome paket Imlek, kami berupaya meningkatkan kepuasan pelanggan dengan cara memberikan the best customer experience yang mencakup kualitas jaringan, pelayanan pelanggan, hingga program customer loyalty” tambah Linson.

Diungkapkannya, undian IndiHome paket Imlek diselenggarakan pada 1 Februari hingga 30 April 2018. Program ini memiliki mekanisme yang sama dengan program promo Indihome paket Natal dan Tahun Baru yang telah berlangsung sebelumnya.

Para pelanggan yang mengikuti undian melalui aplikasi myIndiHome, mendapatkan voucher digital yang selanjutnya dipilih secara acak untuk memenangkan hadiah undian.

Baca Juga:  Inilah Empat Kafe Bergaya Hipster di Bandung

“Bagi para pelanggan yang belum beruntung memenangkan undian Indihome paket Imlek mauapun Natal dan Tahun Baru, akan diikutkan kembali dalam undian Grand Prize berhadiah rumah dan mobil,” katanya.

Menyambut bulan suci Ramadhan, program undian akan dilanjutkan dengan promo IndiHome paket Penuh Berkah berhadiah Umroh + voucher Blanja.com masing-masing senilai Rp 5 juta sebanyak 11 paket.

“Periode promo berlangsung dari 1 Mei hingga – 31 Juli 2018 dengan syarat dan ketentuan yang sama dengan program promo sebelumnya,” katanya.

(wan)

Jabarnews | Berita Jawa Barat