Daerah

Dua Mantan Murid Bobol Rumah Gurunya, Kerugian Capai Rp18,3 Juta

×

Dua Mantan Murid Bobol Rumah Gurunya, Kerugian Capai Rp18,3 Juta

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi kasus pencurian di Bekasi
Ilustrasi aksi pencurian rumah warga. (foto: ilustrasi)

JABARNEWS | BONDOWOSO  –  Dua pemuda berinisial MA (25) dan G (28) berhasil ditangkap polisi tak lama usai keduanya melakukan aksi pencurian.

Mirisnya, rumah yang menjadi sasaran kedua pelaku merupakan milik Marem Isnawati, yang tak lain adalah gurunya sewaktu masih duduk di bangku sekolah dasar(SD).

Baca Juga:  BAKORSI Jabar Siap Kawal Suara Anies Baswedan di Pilpres 2024

Di rumah yang beralamat di Kecamatan Tapen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, itu kedua pelaku berhasil mengambil jam tangan bermerk, sejumlah pakaian, sepatu, seprai, dan tas kulit.

Baca Juga:  Demi Main Binomo dan Judi, Dua Pemuda di Tasikmalaya Nekat Bobol Konter HP

Kerugian akibat pencurian itu, korban diperkirakan mengalami kerugian materi hingga Rp 18,3 juta.

Dilansir dari Kompas.com, kedua pelaku melakukan pencuriannya pada tanggal 10 April 2021 lalu sekiatr pukul 01.30 WIB. Di rumah itu, rupanya korban yang tinggal sendiri.

Baca Juga:  Kronologi Sopir Bank Bawa Kabur Rp 10 Miliar, Polisi Buru Pelaku

Saat pelaku tengah melancarkan aksinya, korban sempat terbangun karena mendengar suara barang jatuh.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23

Tinggalkan Balasan