Atlet Menembak Asal Purwakarta Ini Raih Emas di Porprov XIV Jabar

Wirafi Achmad Zaki atlet menembak di Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Pribadi/Istimewa).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Wirafi Achmad Zaki siswa SMA Negeri 1 Purwakarta meraih 1 medali emas pada cabang olahraga Menembak gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat.

Putra kedua dari pasangan Kapten Arm Witopo dan Sri Widiastuti itu sukses meraih medali emas untuk Kabupaten Purwakarta dalam cabang olahraga menembak pada kelas Individual Air Rifle Junior.

Baca Juga:  Iwan Bule Nyatakan Siap Maju di Pilgub Jabar, Nama Desi Ratnasari Disinggung

Kecintaannya pada olahraga menembak dimulai sejak Wirafi Achmad Zaki duduk di bangku kelas 1 Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan saat ini dia sudah mengukir banyak prestasi dari olahraga tersebut.

Baca Juga:  Wilayah Aglomerasi Boleh Lakukan Rutinitas Saat Larangan Mudik, Syaratnya Apa?

Diakuinya, porsi latihan dilakukan pemuda yang akrab disapa Wirafi itu hampir setiap hari sepulang sekolah. Memiliki kedua orang tua yang amat mendukung, menjadikan Wirafi bersemangat dalam menjalani setiap aktivitasnya. Suka duka dilalui Wirafi sebagai pelajar sekaligus atlet menembak.

Baca Juga:  HUT ke-74 Polwan, Edwar Zulkarnain Minta Srikandi Polres Purwakarta Harumkan Institusi Polri

“Sukanya menjadi atlet menembak karena latihan yang terlalu berat, dan Alhamdulillah saat ini bisa mendapatkan emas di Porprov XIV Jawa Barat jadi mengharumkan sekolah dan Kabupaten Purwakarta,” Ucap Wirafi, saat dihubungi melalui gawai pribadinya, pada Rabu, 9 November 2022.