Atlet Binaragawati Anoy Roz Jadi Korban Kekerasan Oknum Ojol: Sudah Minta Maaf, Tapi Dipukul dan Ditendang

Atlet Binaragawati Anoy Roz saat bertemu wartawan terkait kasus kekerasan yang menimpa dirinya oleh oknum Ojol di Mapolrestabes Bandung, Selasa (8/11/2022). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Binaragawati asal Kota Bandung Anoy Roz menjadi korban kekerasan oleh salah seorang oknum Ojek Online (Ojol) yang sempat viral beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Ini Persiapan RSUD Sayang Cianjur Bila Ada Caleg Stres, Ada Ruangan Khusus?

Dalam video yang beredar tersebut diperlihatkan keributan seorang Ojol dengan seorang perempuan yang diketahui bernama Anoy Roz itu.

Setelah itu, Ojol tersebut melakukan pemukulan hingga penendangan. Namun, Anoy Roz tidak melakukan perlawan fisik hingga akhirnya dilerai oleh warga.

Baca Juga:  Pengelolaan Keuangan Negara Buruk, Kata AHY: KCJB Contohnya!

Atas insiden tersebut, Anoy Roz melaporkan kejadian itu ke Polrestabes Bandung pada Senin (7/11/2022), malam.

Anoy Roz mengaku bahwa langkah hukum yang ditempuh sebagai bentuk upaya untuk memberikan efek jera kepada oknum Ojol tersebut.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini, 6 April 2022