Bangun Pasar Ciasem, Segini Anggaran yang Disiapkan Pemkab Subang

Desain Pasar Ciasem, Kabupaten Subang. (foto: isitimewa)

JABARNEWS | SUBANG –  Pasar Ciasem hingga kini masih dalam tahap proses pembangunan. Pasar yang dulu terlihat kumuh, sebentar lagi akan berdiri megah dan memiliki 2 lantai.

Baca Juga:  Info Loker, Glowderma Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratan dan Posisi yang Dibutuhkan

Pemkab Subang menargetkan pasar yang berdiri di tanah seluas 3500 m2 itu sebagai pasar percontohan di wilayahnya.

Dalam pembangunanya yang melibatkan BP3 Pasar Ciasem, bangunan megah ini memiliki 154 toko dan 26 ruko.

Baca Juga:  Kunjungi Subang, Mentan Minta PG Rajawali II Tanam Tebu hingga Seribu Hektare

Sementara anggaran yang disiapkan mencapai Rp27 Miliar dengan estimasi waktu pengerjaan selama 3 bulan. Pasalnya pasar ini kerap ramai setiap harinya.

Baca Juga:  May Day! Kaum Buruh Siap Aksi Setelah Lebar, Ini Sejumlah Tuntutannya

Bupati Subang, Haji Ruhimat berharap dibangunnya Pasar Ciasem ini dapat memberikan efek bagi masyarakat sekitar.