Beraksi di siang bolong, Seorang Perampokan dihakimi Warga Purwakarta Begini Kronologinya

Beraksi di siang bolong, Seorang Perampokan dihakimi Warga Purwakarta

Dijelaskan Salfa, awal mula bisa terjadi perampokan, ia yang merupakan karyawan di salah salah satu perusahaan Di Babakancikao, mengambil uang sebanyak Rp 200 juta di Bank BCA Purwakarta, uang itu akan ia gunakan untuk kebutuhan gaji karyawan.

Ia tidak mencurigai ada orang yang membuntutinya, di tengah perjalanan, tiba-tiba ban belakang mobil sebelah kiri bocor, ketika di periksa ada paku buatan yang diduga sengaja di masukkan oleh pelaku perampokan.

“Kemungkinan di ikutin dari Bank, ya bisa jadi pelaku yang simpan di ban (paku buatan) saya kurang tau pasti, uang udah balik cuma enggak tau jumlahnya belum di hitung takutnya ke ambil pelaku lain yang kabur,” Ungkap Salfa.

Kini seroang pelaku itu dibawa ke Mapolres Purwakarta untuk dilakukan pemeriksaan, sementara petugas masih membutu pelaku lainnya yang berhasil kabur. (Gin)