Cari Bunga Lompong Di Kebun Sawit, Warga Temukan Bunga Bangkai

JABARNEWS | DELI SERDANG – Bunga bangkai jenis Amorphophallus Paeoniifolius ditemukan warga tumbuh di areal perkebunan PT Socfindo di Desa Desa Bandar Kuala, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (3/12/2020).

Bunga Raflesia itu tumbuh liar diantara tumbuhan rumput liar disekitar areal kebun sawit dengan tinggi 30 Cm, bunga tersebut kondisi mulai membusuk, diperkirakan empat hari mekar.

Baca Juga:  4 Jurus Untung Beli Rumah

Bungan tersebut pertama kali ditemukan seorang warga, Nurma (14) yang sedang mencari bunga lompong di sekitar areal perkebunan sawit PT Socfindo. Ia terkejut melihat bunga aneh tumbuh diantara rumput liar.

“Saat mencari Bunga Lompong terkejut aja lihat bunga aneh di kebun sawit,” katanya.

Baca Juga:  PMII STAI Al-Ma'arif Ciamis Galang Dana untuk Korban Gempa Ambon

Awalnya ia tidak mengetahui Bunga ditemukannya merupakan bunga langka yang jarang ditemukan di sembarang tempat. Sehingga ia hanya mengabadikan bunga itu dengan smartphone.

“Awalnya aku gak tau itu bunga bangkai, cuma aku foto aja pakai smartphone,” ucap Nurma.

Baca Juga:  Cellica Nurrachdiana: Saya ingin para ASN Ajak Masyarakat Divaksinasin

Menurut dia, warga tidak ada mencium aroma bau busuk, hal itu disebabkan lokasi tumbuhnya bunga bangkai berjarak 50 meter jalan jalan umum.

“Gak ada yang mencium bau bangkai, mungkin tumbuhnya jauh dari pemukiman warga,” ujarnya.

Penulis: Ahmad Putra