Jelang Ramadhan Prokes Harus Tetap Diperketat

Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Rislam Harfian memberikan imbauan disiplin protokol kesehatan dalam Operasi Keselamatan Lodaya 2022 di wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (1/3/2022). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar mengajak untuk tetap mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

AKP Syafri menuturkan, mendekati bulan suci Ramadhan, dirinya mengajak masyarakat tetap patuhi prokes dan segera melakukan vaksinasi di lokasi gerai vaksin yang telah tersedia.

“Sebentar lagi akan masuk bulan Suci Ramadhan. Oleh sebab itu di kesempatan ini kami selain melaksanakan shalat berjamaah juga memberikan imbauan kepada masyarakat,” ujar AKP Syafri Wasdar Saat dikonfirmasi, di Masjid Jami At Taqwa di jalan Kamal Raya Rt 012/03 Tegal Alur Kalideres Jakarta Barat.

Menurutnya, di samping ia dapat melaksanakan sholat Subuh secara berjamaah, pihaknya juga bisa berkumpul bersama warga sekitar.

Selain itu, dengan sholat berjamaah seperti ini akan terpupuk rasa persatuan dan keakraban antara polisi dengan masyarakat. Sehingga akan berimbas terciptanya kondisi yang aman dan damai.