Massa di Purwakarta Ngamuk, Hajar Pencuri Kambing Modus Kasih Racun

Tangkapan layar video amatir warga saat mengamankan pemuda yang diduga pencuri kambing di Purwakarta. (Istimewa)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Seorang pemuda babak belur usai menjadi bulan-bulanan massa yang marah di Desa Kutamanah, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Selasa, 4 Januari 2022.

Massa marah karena menilai pria tersebut merupakan kawanan pencuri kambing di Kutamanah, Purwakarta. Warga yang memergokinya sedang beraksi pun beramai-ramai menghajarnya.

Baca Juga:  Keterbukaan Informasi, Pemkab Purwakarta raih penghargaan dari Pemprov Jabar

Beruntung, ada warga yang meredam aksi massa dan memilih untuk mengamankan pelaku ke Kantor Desa Kutamanah. Selanjutnya, warga menyerahkannya ke Polsek Sukasari untuk diperiksa lebih lanjut.

Baca Juga:  Melirik MRP Dalam Pendampingan Pasien Warga Purwakarta yang Kurang Mampu

Kepala Desa Kutamanah Asep Samsudin mengatakan, awalnya warga memergoki pelaku yang berjumlah tiga orang yang menggunakan sepeda motor sedang menebar makanan diduga racun.

Baca Juga:  Sebelum Aktivitas, Cek Dulu Ramalan Cuaca Purwakarta, Jumat 8 Juli 2022

“Setelah menebar benda itu, pelaku kemudian pergi. Karena kejadian ini sudah berulang, warga pun melakukan pengintaian,” ucap Asep, saat dihubungi melalui telepon selulernya.