Daerah

Pagelaran Wayang Golek di Desa Bojong Barat Purwakarta Obati Kerinduan Masyarakat

×

Pagelaran Wayang Golek di Desa Bojong Barat Purwakarta Obati Kerinduan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Pagelaran Wayang Golek di Desa Bojong Barat, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Gin/JabarNews).
Pagelaran Wayang Golek di Desa Bojong Barat, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Gin/JabarNews).

Selain itu, Ia menyebut, Pagelaran Wayang Golek yang ditampilkan ini diharapkan bisa mengobati kerinduan masyarakat terhadap tontonan seni budaya yang sempat terhenti selama pandemi.

“Melalui Pagelaran Wayang Golek yang digagas Pak Haji Rosad yang berkolaborasi dengan Pemdes Bojong Barat, Pemerintah Kecamatan Bojong, Polsek Bojong dalam mengobati kerinduan masyarakat Kecamatan Bojong terhadap pagelaran Wayang Golek,” ucap Adik saat ditemui di lokasi Pagelaran Wayang Golek, pada Minggu, 21 Agustus 2022, petang.

Baca Juga:  Pemkab Cianjur Bagikan 3 Paket Umroh Gratis kepada Warga yang Vaksin

Ia menilai, Pagelaran Wayang Golek ini bisa menjadi tontonan dan juga tuntutan. Tontonan karena sifatnya yang menghibur, sedangkan tuntutan karena sarat dengan ajakan yang bersifat mendidik, informatif, serta memberikan pilihan kehidupan.

Baca Juga:  Pura-pura Ingin Mancing, Seorang Pria di Purwakarta Curi Motor

“Wayang Golek ini sangat digandrungi masyarakat, selain menghibur juga bisa menginspirasi. Oleh karenanya, kami bertekad untuk terus mendukung segala kegiatan yang dilakukan para pegiat budaya serta terus melestarikan budaya Sunda,” ucapnya.

Baca Juga:  Cegah Penyelundupan Narkoba Jalur Air, Satpolairud Polres Purwakarta Lakukan ini

Adik berharap Pagelaran Wayang Golek ini dapat memberikan nilai tambah peringatan Milangkala Desa Bojong Barat dengan mengajak masyarakat terus membantu komponen pemerintahan Desa mengatasi permasalahan-permasalahan aktual, khususnya terkait pandemi Covid-19 dan pembangunan Desa Bojong Barat.

Pages ( 2 of 3 ): 1 2 3

Tinggalkan Balasan