Pemkab Purwakarta Tutup Sementara Tiga Objek Wisata Alam Ini

Objek Wisata Gunung Parang menjadi salah satu lokasi wisata yang ditutup sementara oleh Pemkab Purwakarta
Objek Wisata Gunung Parang menjadi salah satu lokasi wisata yang ditutup sementara oleh Pemkab Purwakarta. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ PURWAKARTAPemkab Purwakarta memutuskan untuk menutup sementara tiga objek wisata alam di wilayahnya. Hal ini guna mengantisipasi potensi terjadinya kebakaran lahan dan hutan (karhutla) selama musim kemarau panjang.

“Kami telah mengeluarkan surat imbauan penutupan sementara objek wisata alam selama musim kemarau panjang ini,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Purwakarta, Mohammad Ramdhan.

Baca Juga:  Polemik Tagihan Listrik Naik, Warga Terdampak Gempa di Cugenang Cianjur Ngeluh Begini

Menurut Ramdhan, tindakan penutupan sementara tiga objek wisata alam ini diambil karena musim kemarau panjang, yang merupakan dampak dari fenomena El Nino, meningkatkan risiko kebakaran lahan dan hutan.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Purwakarta Hari Ini Kamis 27 Oktober 2022

Masih menurut Ramdhan, terdapat tiga objek wisata alam yang akan ditutup sementara selama musim kemarau panjang ini, yaitu objek wisata pendakian Gunung Parang, Gunung Bongkok, dan Gunung Lembu.

Baca Juga:  Cegah Tawuran di Purwakarta, Dinas Pendidikan Optimalkan Satgas Pelajar

Selain itu, kata Ramdhan, surat imbauan penutupan sementara ini merujuk pada edaran yang dikeluarkan oleh Perum Perhutani, yang meminta penutupan sementara objek wisata di tiga gunung tersebut.