BK Award Jadi Indikator Prestasi Kinerja Anggota DPRD Jabar, Ini Penilaiannya

Acara BK Award DPRD Jabar di Hotel Intercontinental, Kabupaten Bandung, Kamis malam (17/3/2022). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – DPRD Provinsi Jawa Barat terus berupaya meningkatan dan memotivasi kinerja para anggotanya.

Salah satunya melalui Badan Kehormatan (BK) Award yang diadakan dalam dua tahun terkahir.

Baca Juga:  Pertumbuhan Ekonomi Jawa Barat Paling Tinggi, Ini Kata Anggota DPRD Jabar Thoriqoh Nashrullah Fitriyah

Ketua BK Herry Dermawan mengatakan, prestasi para anggota DPRD yang sebenarnya bukan dilihat dari raihan suara di Dapil tetapi melalui pelaksanaan kinerja.

Para anggota DPRD yang mendapatkan penghargaan dilihat dari kehadiran rapat, menerima tamu, mengikuti kunjungan kerja, dan panitia khusus. Pasalnya, keberadaan mereka untuk menyampaikan ilmu ke masyarakat maupun pemerintah.

Baca Juga:  Banyak PJU Rusak di Garut, DPRD Jabar: Mengancam Keselamatan Pengguna Jalan

“BK Award baru dua kali. Tidak ada baru, tetap seperti tahun lalu (2020) berdasarkan (masukan dari akademisi) Unpas,” kata Herry usai memberikan beberapa penghargaan kepada para anggota DPRD Jabar di Hotel Intercontinental, Kabupaten Bandung, Kamis malam (17/3/2022).

Baca Juga:  Pembalap Indonesia yang Meninggal di Sepang Merupakan Warga Tasikmalaya