Inacraft 2022, Presiden Jokowi Ajak Masyarakat Cintai Produk Dalam Negeri

Karikatur Presiden Jokowi. (Foto: Dodi/JabarNews).

JABARNEWS | JAKARTA – Prediden Joko Widodo (Jokowi) mengajak masyarakat untuk mencintai produk dalam negeri.

Hal tersebut dikatakannya saat membuka International Handicraft Trade Fair 2022 di Balai Sidang Jakarta Convention Center, Rabu (23/3/2022).

Baca Juga:  Begini Aksi Simpatik Polres Purwakarta Saat Operasi Patuh Lodaya 2020

“Saya mengajak masyarakat untuk mencintai produk-produk dalam negeri, utamanya produk kerajinan yang akan memajukan UMKM kita,” kata Presiden Jokowi.

Dia menyampaikan bahwa hal ini merupakan simbol bahwa dalam pameran terbesar se-Asia Tenggara ini, Provinsi Jawa Barat secara khusus menjadi ikon dengan mengusung potensi seni dan budaya ekonomi kreatif, utamanya sektor kerajinan dan pariwisata.

Baca Juga:  Manfaat Perlindungan Koperasi di Raperda, akan Dirasakan Masyarakat

Ikon Jabar ini juga terlihat dengan kehadiran Paviliun besar di pintu utama dengan menampilkan 335 produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Jabar yang berorientasi ekspor. Secara keseluruhan, Inacraft 2022 kental dengan nuansa kejawabaratan.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Tegaskan Tol Cisumdawu Tinggal Diresmikan Presiden Jokowi pada Agustus Mendatang