Kemenag Gelar Sidang Isbat Minggu Besok, Potensi Lebaran Bersamaan Cukup Besar

melihat hilal (PMJ )

JABARNEWS | JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) rencananya akan menggelar sidang isbat pada Minggu (1/5) sore.

Pelaksanaan sidang isbat untuk menentukan hari raya Idul Fitri 1443 Hijriyah ini akan digelar di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jalan MH Thamrin, Jakarta.

Baca Juga:  Harlah NU Ke-95, Gus Nabil Haroen: Terbukti Setia Kawal NKRI

Sejumlah pihaknya pun telah diundang Kemenag untuk hadir dalam sidang isbat tersebut.

Rencananya, pelaksanaan sidang isbat akan diawali penjelasan posisi hilal oleh Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag.

Baca Juga:  Ini Korban Kecelakaan Di Tanjakan Emen Subang

Kemudian dilanjutkan dengan informasi hasil rukyatul hilal yang digelar di 99 titik di seluruh Indonesia.

“Selanjutnya akan ditetapkan awal Syawal 1443 H dengan mempertimbangkan hasil hisab dan hasil rukyat, serta masukan dari peserta sidang,” ujar Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais dan Binsyar) Kemenag, Adib, dikutip dari laman resmi Kemenag.

Baca Juga:  Polri Ungkap Dua Kasus Penghimpunan Dana Ilegal, Warga Alami Kerugian Hingga Triliunan