Pengacara Irjen Teddy Minahasa Tiba-tiba Mundur

Irjen Teddy Minahasa
Karis Irjen Teddy Minahasa di Polri terancam habis usai terjerat kasus jaringan narkoba. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ JAKARTA – Keputusan tak terduga dilakukan Henry Yosodiningrat. Pengacara Irjen Teddy Minahasa tersebut tiba-tiba memutuskan mundur. Henry menegaskan dirinya tak lagi mendampingi Irjen Teddy yang sudah berstatus tersangka dalam kasus narkoba, sejak Jumat (21/10/2022) lalu.

“Iya saya mundur terhitung Jumat tanggal 21 Oktober,” kata Henry saat dikonfirmasi awak media, Senin (24/10).

Baca Juga:  Buntut Kasus Narkoba Kepala Bappelitbangda, ASN di Lingkungan Pemkot Tasikmalaya Dites Urine

Henry tak menjelaskan alasan dirinya tak lagi mendampingi Irjen Teddy yang terjerat kasus narkoba. Namun demikian, ia menegaskan keputusan mundur dilakukan setelah dirinya berdiskusi dengan Irjen Teddy.

Baca Juga:  Peredaran Narkoba di Garut Gawat Darurat, Rudy Gunawan: Saya Mohon Bantuannya...

Menurut Henry, ada banyak alasan ia tak meneruskan kerjasamanya dengan Irjen Teddy. Namun setelah berdiskusi panjang dengan klinenya, Henry lalu memutuskan untuk mundur.

Rupanya, keputusan mundur Herny diantisipasi dengan cepat oleh Irjen Teddy. Perwira tinggi Mabes Polri tersebut telah menunjuk Hotman Paris Hutapea sebagai pengacaranya, menggantikan Henry Yosodiningrat.

Baca Juga:  Terlibat Kasus Narkoba, Ternyata Siswa di Bandung Barat dapat Tembakau Sintetis dari Medsos

Hal tersebut langsung ditegaskan oleh Hotman Paris. Menurutnya, Irjen Teddy sudah sejak awal memintanya sebagai pengacara. Namun tawaran Irjen Teddy tidak langsung diresponnya dengan alasan masih disibukkan oleh berbagai aktivitas.