Perppu Cipta Kerja Banyak Dikritik, Mahfud MD: Banyak yang Belum Baca

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamana Mahfud MD. (Istimewa)

JABARNEWS | JAKARTA – Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD angkat bicara menanggapi terkait banyaknya kritik dan komentar atas Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja.

Baca Juga:  Jika Jadi Wapres, Mahfud MD Berniat Hentikan Proyek yang Hanya Dinikmati Orang Kaya

Mahfud mengatakan bahwa banyak pihak yang belum membaca isi dari Perppu tersebut, namun sudah berkomentar.

Oleh sebab itu, Mahfud tidak masalah apabila ada pihak-pihak yang mempersoalkannya.

Baca Juga:  Tenggelam di Sungai Cibelener, Mayat Kakek Ditemukan

“(Saya melihat) banyak yang pertama tidak paham putusan MK itu seperti apa dan yang kedua (banyak yang) belum membaca isinya sudah berkomentar,” kata Mahfud di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/1/2023).

Baca Juga:  Jamaah Tak Perlu Bingung, Besok Masjid Al-Ukhuwah Gelar Shalat Jumat

Dia menjelaskan, secara hukum Perppu Cipta Kerja itu sudah sesuai dengan prosedur.