Aki Mobil Kalian Rusak? Awas, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Ilustrasi Aki Mobil Rusak (Foto: ist)

JABARNEWS | BANDUNG – Ada sejumlah penyebab aki mobil rusak. Aki merupakan bagian krusial dalam sebuah kendaraan yang bertugas untuk menghidupkan mesin.

Apabila aki mengalami keausan, maka mobil tidak bisa distarter dan dikemudikan. Karena itu, penyebab aki mobil rusak ini penting diketahui bagi pecinta otomotif. Dengan begitu kalian bisa mencegahnya.

Baca Juga:  Atap SD Ini Ambruk, KBM Siswa Terbengkalai

Jabarnews.com melansir dari banyak sumber, berikut beberapa penyebab aki mobil rusak:

1. Mobil Yang Jarang Digunakan – Salah satu hal yang menjadi penyebab utama aki soak adalah mobil yang jarang digunakan. Perlu Anda ketahui, mobil yang lama tidak digunakan membuat mesin tidak memanas.

Baca Juga:  Wow! Ternyata Ini Penyebab Kopling Motor Slip Saat Mesin Panas

Secara otomatis, aki tidak akan mendapat suplai listrik yang cukup. Akibatnya, kapasitas kinerja aki akan kurang maksimal. Lama kelamaan, aki menjadi tekor dan kendaraan sulit dihidupkan.

Baca Juga:  Kepala Motor Kalian Bergetar? Awas, Ternyata Ini Penyebabnya