Di Pilkada Subang, Perindo Dukung Jimat-Akur

JABARNEWS | SUBANG – Partai Perindo Kabupaten Subang Jabar memutuskan mendukung duet Paslon No 1 H.Ruhimat – Agus Maskur ( Jimat – Akur ) dalam Pilkada Subang 2018.

Surat rekomendasi dukungan Perindo kepada Paslon No 1 diserahkan langsung oleh ketua DPD Partai Perindo Subang Ir.H.Bernadi kepada Calon Bupati Subang H.Ruhimat di kantor DPD Perindo Subang Jl.RA. Kartini Subang

Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Subang Ir.H.V Bernadi dalam sambutannya mengatakan pihaknya akan all out berjuang memenangkan pasangan Ruhimat – Agus Maskur di Pilkada Subang

“Kita Partai Perindo sudah memutuskan dukungan untuk Paslon No 1 H.Ruhimat – Agus Maskur (Jimat-Akur) di Pilkada Subang” tegasnya

Bernadi mengklaim, bahwa partai Perindo Subang miliki basis massa yang kuat dan sudah mengakar hingga kalangan bawah atau masyarakat pedesaan

Baca Juga:  Ridwan Kamil Ragukan Adanya Klaster Covid-19 dari PTM di Jabar

“Pokoknya kita seluruh pengurus dari DPD, ,DPC, sayap partai, kader dan simpatisan Perindo Subang akan all out membantu pasangan Jimat – Akur untuk memimpin Kabupaten Subang lima tahun mendatang,” ujar Bernadi usai penyerahan surat rekomendasi dukungan, Kamis (10/5/2018) sore.

Kata H.Ruhimat, selaku Calon Bupati Subang sangat bahagia dan sangat optimistis bisa keluar sebagai pemenang di Pilkada Subang dengan bertambahnya dukungan dari Partai Perindo

Ruhimat menilai, sekalipun Perindo partai baru, namun partai Perindo sudah seperti partai lama, selain memiliki basis massa yang kuat, bahkan hingga kepelosok desa-desa pun masyarakat sangat kenal dengan Partai Perindo.

“Intinya mari kita sama-sama berjuang untuk memenangkan Paslon No 1 di Pilkada Subang demi Subang lebih baik maju dan sejahtera. Hal ini sangat sesuai juga dengan Slogan Partai Perindo Untuk Indonesia Sejahtera” kata Ruhimat serya mengatakan, “Demi Subang mari kita bekerja keras untuk hari esok kedepan yang lebih baik” tegas Ruhimat.

Baca Juga:  Menkes Sebut Tracing Tidak Akurat, Ridwan Kamil: Permenkes Saja Perbaiki

Sementara Cawabup Agus Maskur mengucapkan terima kasih Perindo telah mendukung kami untuk bahu membahu memenangkan Pilkada Subang 2018

“Kita sudah memperoleh dukungan 500 ribu lebih pendukung dan simpatisan untuk memenangkan Jimat – Akur di Pilkada Subang” kata Agus

Agus berharap untuk sama-sama mengawal suara Koalisi Amanah Orang Subang yang sudah ditangan ini dipertahankan hingga tanggal 27 Juni 2018 nanti.

Sementara itu Ketua Tim Pemenangan Jimat-Akur Asep Rohmat Dimyati, mengatakan tidak ada kata terlambat bagi perindo mendukung Jimat-Akur. Dan Jimat Akur makin percaya diri untuk memenangkan di Pilkada Subang 2018.

Baca Juga:  Defisit Anggaran, Bekasi Berharap Hibah DKI

Asep menegaskan, pemimpin kedepan harus benar-benar bersih dan merakyat, hal itu akan terwujud dari calon bupati baru yang di usung oleh partai-partai baru yang belum memimpin subang.

Selain Dukungan dari Partai Perindo, Paslon No. 1 Jimat-Akur di Pilkada Subang 2018 juga sudah didukung oleh Partai Politik lainnya seperti Nasdem, Demokrat, PAN, PKS, PPP, Gerindra dan Partai Garuda, PKPI, PBB”pungkasnya

Ikrar deklarasi dukungan terhadap pasangan H.Ruhimat -Agus Maskur, dilakukan oleh seluruh pengurus DPD, DPV, Sayap Partai, serta simpatisan dan ratusan pendukung Jimat-Akur. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat