Daerah

Cek Kesiapan Pemilu, Bawaslu Purwakarta Lakukan Apel Siaga Pengawasan

×

Cek Kesiapan Pemilu, Bawaslu Purwakarta Lakukan Apel Siaga Pengawasan

Sebarkan artikel ini
Apel Siaga Pengawasan yang digelar Bawaslu Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok Bawaslu Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Purwakarta, menggelar Apel Siaga Pengawasan, bersamaan dimulainya tahapan Pemilu 2024 pada Selasa (14/6/2022), kemarin.

Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Purwakarta, Oyang Este Binos yang bertindak pembina dalam apel pengawasan tersebut dilaksanakan di halaman kantor Bawaslu, Jalan Kusumaatmadja, Kelurahan Cipaisan, Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Juga:  Bawaslu Jabar Terus Dorong Peningkatan Partisipasi Masyarakat dalam Pengawasan Pemilu 2024

Bukan hanya di Purwakarta, apel siaga pengawasan juga serentak dilaksanakan Bawaslu se-Indonesia di tingkat pusat hingga daerah. Apel dimaksudkan untuk mengecek kesiapan pengawas bersamaan dimulainya tahapan pemilu.

Baca Juga:  Buka Gerai Vaksinasi di Pusat Perbelanjaan, Polres Purwakarta Bagi-bagi Takjil

“Di tingkat pusat, pimpinan Bawaslu RI membunyikan sirine sebagai simbol dimulainya pengawasan dan tahapan pemilu 2024,” kata Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Purwakarta, Oyang Este Binos, pada Rabu (15/6/2022).

Baca Juga:  Kecil-Kecil Naik Motor

Dihadapan para pimpinan dan pegawai sekretariat Bawaslu, Binos meminta agar mulai membiasakan diri membuat Laporan Hasil Pengawasan (LHP) agar seluruh objek pengawasan dapat terdokumentasikan secara baik.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan