Gelombang Ketiga COVID-19, Ada 763 Nakes di Kabupaten Bogor yang Terpapar

Ilustrasi tenaga kesehatan (nakes). (Foto: grid.id).

JABARNEWS I BOGOR – Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor mencatat 763 tenaga kesehatan (nakes) terpapar COVID-19.

Ratusan nakes di Kabupaten Bogor itu terkonfirmasi positif COVID-19 selama gelombang ketiga penyebaran COVID-19, yakni sejak Januari 2022.

Baca Juga:  Banjir Serdang Bedagai Meluas, Kadis Sosial Tinjau Posko Darurat

“Terpapar sebanyak 763 nakes yang terpapar dari total 2.800 nakes dengan gejala ringan sehingga harus isolasi mandiri selama 10 hari,” kata Bupati Bogor Ade Yasin di Cibinong, Bogor, Kamis (17/2/2022).

Baca Juga:  Polda Jabar Pastikan Tol Cisumdawu Jadi Jalur Alternatif saat Libur Nataru 2023

Angka harian kasus COVID-19 di Kabupaten Bogor pun melonjak drastis pada gelombang ketiga penularan ini, yakni mencapai 1.915 kasus per hari.

Baca Juga:  Hey Pramuka, Jauhi Berita-berita Hoaks

Menurutnya, agar pelaksanaan percepatan vaksinasi terus berlangsung Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor berkolaborasi dengan TNI/Polri.