Raih Opini WTP Dua Tahun Berturut-turut, Bukti Tata Kelola Keuangan di Tangan Hengki Bersih

Pemkab Bandung Barat raih WYP. (Foto: Istimewa)

JABARNEWS | BANDUNG BARAT – Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat (KBB) kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2022, Selasa (9/5/2023).

Raihan opini WTP ini didapat selama dua tahun berturut-turut, di bawah kepemimpinan Hengki Kurniawan Pemkab Bandung Barat juga menyabet opini WTP untuk LKPD tahun anggaran 2021.

Baca Juga:  Anne Ratna Mustika Berharap LKPD Pemkab Purwakarta Tahun 2022 Diganjar WTP

Untuk diketahui WTP merupakan opini audit tertinggi dari BPK RI soal pengelolaan anggaran di sebuah lembaga pemerintahan. Dengan raihan opini WTP, laporan keuangan Pemkab Bandung Barat dinyatakan bersih dari korupsi kolusi maupun nepotisme (KKN).

Baca Juga:  Dulu Kumuh, Terminal Harjamukti di Kota Cirebon Kini Mewah Seperti Bandara

Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan mengatakan, dari hasil pemeriksaan BPK, laporan keuangan Pemkab Bandung Barat dinyatakan wajar dalam semua hal yang material, posisi keuangan, hasil usaha, dan arus kas sesuai dengan prinsip akuntansi.

Baca Juga:  Mengenal Ragam Manfaat Daun Tulsi Bagi Kesehatan Tubuh

“Tentu raihan opini WTP ini adalah bentuk pertanggung jawaban kita, ini kerja keras semua pihak terutama OPD dan juga DPRD. Ini menunjukkan bahwa Pemda KBB bekerja secara profesional terutama dalam hal pengelolaan keuangan,” ujar Hengki saat ditemui, Selasa (8/5/2023).