Sebuah Toko Sembako di Purwakarta Ludes Terbakar, Diduga Karena Ini

Kebakaran
Kondisi di lokasi kejadian kebakaran toko sembako di Jalan Ir H. Juanda, Kampung Cipeteuy, Desa Cilegong Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Polsek Jatiluhur).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Sebuah toko sembako di Jalan Ir H. Juanda, Kampung Cipeteuy, Desa Cilegong Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta ludes terbakar, Pada Kamis, 25 Januari 2024.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam amukan si jago merah tersebut. Sementara, kebakaran diduga akibat adanya korsleting listrik.

Baca Juga:  Mahasiswi Asal Cianjur Meninggal di Al-Azhar Cairo, JQR Bantu Pemulangan Jenazahnya

Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Jatiluhur, Kompol Asep Rahman, mengatakan, bangunan yang terbakar adalah toko sembako milik Ali Imron (45) yang terletak di Jalan Ir H. Juanda, Kampung Cipeteuy, Desa Cilegong Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Pengangkutan Tanah Merah Dari Galian Tak Berizin Di Sukatani Picu Kematian

“Peristiwa kebakaran terjadi sekira pukul 06.30 WIB. Awalnya saksi bernama Eno Bahtiar (65) melihat kepulan asap di toko sembako milik Ali Imron,” ucap Asep, pada Kamis, 25 Januari 2024.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Buru Geng Motor Pelaku Penganiayaan Pemuda di Babakancikao

Melihat kepulan asap, lanjut Kapolsek, kemudian saksi menghubungi korban. Setelah korban datang toko di buka paksa terlihat api sudah membesar dan membakar barang dagangan.