DPRD Jabar Bakal Terus Awasi Penyaluran BLT BBM

Ilustrasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM). (Foto: Tribunnews).

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Taufik Hidayat bakal terus mengawasi penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM).

Hal tersebut dilakukannya supaya penyaluran BLT BBM tepat sasaran dan diterima langsung di masyarakat.

Baca Juga:  Ultah Brotherhood 1% MC Indonesia ke-34 Tahun, Seluruh Bikers Diminta Kembali Mengaspal ke Jalan

“Pemerintah menyalurkannya lewat Kantor Pos dan proses ini dikawal betul. Dewan mengawasi, sesuai dengan tugas kita,” kata Taufik Hidayat dalam keterangan yang diterima, Senin (19/9/2022).

Baca Juga:  Hari Jadi ke-79, DPRD Apresiasi Pencapaian Pemdaprov Jabar

Dia menyebutkan, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) telah menyalurkan BLT BBM 2022 sebesar Rp600 ribu. Penyaluran BLT BBM dibagi ke dalam dua tahap, yaitu Rp300.000 di bulan September dan Rp300.000 di bulan Desember.

Baca Juga:  DPRD Jabar: Vaksinasi Untuk Penyandang Disabilitas Harus Diperhatikan

“Bantuan BLT BBM 2022 ini disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdaftar dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) Kementerian Kesehatan (Kemenkes),” ucapnya.