Mulai Besok, KAI Tawarkan Diskon 20 Persen Tiket Kereta Api Lebaran

Daftar Kereta Api Tambahan dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru 2023
PT KAI mulai membuka pemesanan tiket kereta Lebaran 2023. (foto: istimewa)

Menurut Joni, program Diskon Mudik 2023 tersebut diselenggarakan dalam rangka memberi alternatif tanggal keberangkatan kepada pelanggan untuk pulang ke kampung halaman. Sehingga, perjalanan tidak akan terkonsentrasi pada tanggal-tanggal yang berdekatan dengan Hari-H Lebaran.

Baca Juga:  Tiga Manfaat Buah Bidara Bagi Kesehatan, Bisa Tingkatkan Daya Tahan tubuh

“Pemberian diskon tiket ini juga sejalan dengan program Kementerian Perhubungan yang mengimbau kepada masyarakat untuk mudik lebih awal. Guna mengurai kepadatan arus mudik yang terjadi menjelang Hari-H Lebaran,” kata Joni mengutip keterangan tertulisnya, Sabtu (8/4).

Baca Juga:  PT KAI Buka Lowker untuk Lulusan SMK hingga S1, Begini Syarat dan Cara Daftarnya

Sejumlah perjalanan kereta api yang mendapatkan Diskon Mudik 2023 yaitu KA Argo Bromo Anggrek (Gambir – Surabaya Pasarturi pp), KA Argo Lawu (Gambir – Solo Balapan pp), KA Pasundan (Kiaracondong – Surabaya Gubeng pp), KA Bogowonto (Pasarsenen – Lempuyangan pp), dan lainnya. (red)

Baca Juga:  BNPB Laporkan 6 Orang Meninggal Akibat Banjir dan Longsor di Manado