Dorong Transaksi Cashless, Ini Program Menarik Penyedia Aplikasi Keuangan Digital

BJB Digi. (Foto: Istimewa)

JABARNEWS | BANDUNG – Sejak revolusi Industri 4.0, penggunaan akses digital atau daring meningkat cukup masif. Hampir seluruh aktivitas manusia difasilitasi secara online. Berbagai layanan digital muncul dengan berat fitur dan kelebihan yang mempermudah masyarakat melakukan berbagai rutinitas harian.

Salah satu perubahan yang cukup masih juga terjadi pada layanan keuangan. Berbagai platform keuangan muncul untuk memudahkan masyarakat melakukan transaksi. Membayar tagihan, transfer, kelakukan transaksi jual beli, dan lainnya dilakukan secara daring secara real time dari handphone.

Baca Juga:  Bank BJB Raih Penghargaan Top 100 Most Valuable Brands 2022

Perubahan perilaku masyarakat dari pembayaran secara tunai menjadi cashless terjadi secara masif. Perubahan perilaku ini terjadi di semua kalangan, termasuk milenial. Mereka tak lagi canggung melakukan berbagai pembayaran secara online untuk belanja, membayar tagihan, membeli pulsa, atau pembelian kebutuhan belajar atau bekerja.

Baca Juga:  Bank bjb Cabang Semarang Fasilitasi Penukaran Uang Jelang Lebaran

bank bjb sebagai bank besar yang juga konsen mendorong kemudahan masyarakat bertransaksi juga terus melakukan pengembangan teknologi pembayaran melalui DIGI by bank bjb. Aplikasi ini telah menjadi platform untuk mendukung semua aktivitas keuangan.

Baca Juga:  bjb Liga Anak Bali 2023 Sukses Digelar, Next Bali Generation Borong 3 Trofi Juara

Bahkan, untuk mendorong masyarakat melakukan transaksi online, bank bjb membuat berbagai program menarik seperti DIGI Scan, bjb Poin Surprise Extra Poin, dan DIGI Booster. Berbagai program promo ini berlaku hingga pertengahan Juli 2022.