Bambang Tirtoyuliono Berkomitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan di Kota Bandung

Bambang
Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengatakan bahwa pihaknya terus berkomitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan bagi masyarakat.

Komitmen ini tertuang dalam berbagai program mulai dari program Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP), peningkatan sarana dan prasarana pendidikan, hingga peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Pengajar.

Baca Juga:  Seluruh Alun-alun di Jabar Ditutup saat Nataru, Ini Penjelasan Ridwan Kamil

“Pemerintah punya kewajiban memberikan kesempatan pendidikan yang layak. Anak didik kita tidak boleh tidak mendapatkan akses pendidikan,” kata Bambang saat saat mengunjungi Kantor Dinas Pendidikan Kota Bandung, Selasa (2/1/2023).

Baca Juga:  Pasokan di Distributor Membaik, Harga Telur di Kota Bandung Berangsur Normal

Dia menilai, peningkatan kualitas SDM Pengajar menjadi hal krusial untuk menghadirkan kualitas pendidikan yang optimal.

Untuk itu, Pemkot Bandung memberikan perhatian khusus dari aspek anggaran maupun sumber daya manusia. Di antaranya dengan menyediakan formasi untuk tenaga pendidikan setiap tahunnya baik sebagai regenerasi maupun pengembangan pelayanan.

Baca Juga:  Prakiraan Cuaca, Kota Bandung Diprediksi Diguyur Hujan Hari Ini